Bupati Toba Resmi Tutup Kejurkab Forki Toba 2022, Perguruan KKI Toba Keluar Sebagai Juara Umum 

Foto/dok-zi

Toba, ZInews – Perguruan KKI Toba keluar sebagai Juara Umum dengan raihan 15 medali emas, 12 Perak, 26 Perunggu, Juara kedua dari perguruan Kei Shin Kan dengan raihan 12 Medali Emas, 6 Perak, 8 Perunggu, Juara ketiga Perguruan Tako dengan raihan 2 Medali emas, 12 Perak, 8 Perunggu pada Kejuaraan Federasi Olahraga Karate Indonesia (Forki) Bupati Cup I Tahun 2022 yang berlangsung sejak Sabtu – Minggu tanggal 14 – 15 Mei 2022 di Balige, Kab. Toba, Sumatera Utara.

Kejuaraan yang berakhir pada Minggu (15/05/2022) sore hari, langsung ditutup secara resmi oleh Bupati Kabupaten Toba Ir Poltak Sitorus yang turut dihadiri Ketua Umum Forki Toba sekaligus Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak, SE, jajaran OPD Kab. Toba dan seluruh Pengurus Forki Toba.

Dalam kesempatan itu, Poltak Sitorus menyampaikan, kiranya kegiatan ini dapat menjadi motivasi untuk para karateka menjaga kestabilan agar bisa berprestasi lebih tinggi sampai ke tingkat Internasional.

Kepada yang belum berhasil meraih juara, Bupati Toba menyampaikan agar jangan berputus asa, karena kekalahan tersebut adalah sebuah jalan untuk mengejar kemenangan. Sementara bagi karateka yang berhasil meraih kemenangan agar kiranya jangan langsung cepat berpuas diri, karena kemenangan tersebut adalah ujian untuk dapat dipertahankan pada masa yang akan datang.

Foto/dok-zi

Bupati Toba Ir. Poltak Sitorus juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah turut dalam mensukseskan kejuaraan ini, dan mudah-mudahan tahun depan dapat bertemu kembali dalam kejuaraan yang sama dan dengan hadiah yang jauh lebih besar lagi.

Bacaan Lainnya

“Semoga kedepan kegiatan ini dapat kita laksanakan dengan jauh lebih sukses dan lebih baik lagi,” kata Poltak Sitorus.

Sementara itu, AKP Yan Piter Napitupulu selaku Wakabid Binpres Forki Sumut saat diwawancarai pihak media ZInews, mengatakan kejurkab Forki Toba untuk memperebutkan Piala Bupati Cup I Tahun 2022, saya secara langsung melihat event ini sangat besar antusias dari pemuda pemudi Toba. Dari jumlah atlet 200 lebih ini, kita melihat generasi muda sangat termotivasi akan event ini.

“Harapan saya agar kegiatan ini tetap berkelanjutan untuk bisa nantinya prestasi prestasinya yang telah diperoleh di Forki Toba sejak 2000 hingga 2021 selalu memperoleh medali untuk Provinsi Sumatera Utara,” katanya.

Foto/dok-zi

“Kita berharap dengan adanya kegiatan ini maka kita nanti berharap Forki Toba meraih Medali Emas buat Provinsi Sumatera Utara di PON tahun 2024 yang akan diadakan di Aceh dan Sumut. Secara langsung melihat bahwa potensi atlet Forki Toba sangat besar pada saat di langsung pertandingan yang telah kita laksanakan selama 2 hari ini,” tandasnya.

Dalam kejuaraan untuk peraih Best of the Best keluar sebagai juara Pemula Putra  Frans Manly Pangondian Hutapea dari  Perguruan KKI dan untuk Putri Kesya Napitupulu dari Perguruan KKI. 

Sementara untuk Best of the best Cadet Putra di raih oleh Indra Napitupulu dari Perguruan Kei Shin Kan dan untuk Putri Glorya dari Perguruan KKI.

Kemudian Best Of The Best Junior Perguruan Kei Shin Kan meraih juara untuk putra dan putri yang diraih oleh Priston dan Tesalonika.

Sedangkan Best Of The Best Senior, Perguruan KKI memperoleh juara untuk Putra dan putri yang di raih oleh Daniel Hutapea dan Putri Ruth Hutagaol. 

Peserta terbaik versi Sponsor Warrior Sport diraih oleh Bunga Sinambela dari perguruan KKI.

(Basrin Nababan)

Pos terkait