Plt. Kadisdibud Siak Ngaku Dana Sertifikasi Guru Sudah Dibayar, Guru Membantah

“LSM Forkorindo Kabupaten Siak Nilai Plt. Kadisdikbud Berbohong, Dana Sertifikasi Guru Tak Jelas Rimbanya.”

SIAK,

Terkait pemberitaan media ini sebelumnya yang mengutif pernyataan Plt. Kadisdikbud (Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan) Kabupaten Siak yang mengatakan tidak ada persoalan atau hambatan pembayaran Dana Sertifikasi Guru, itu tidak benar sudah cair, ujarnya. Sementara sejumlah guru mengatakan hanya satu bulan dicairkan dan yang dua bulan lagi tidak jelas rimbanya.

Hal ini disampaikan Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Forum Komunikasi Rakyat Indonsia (Forkorindo) Kabupaten Siak, Syahnurdin kepada media ini 31/12. Menurutnya, apa yang sudah diterbitkan media ini bahwa Dana Sertifikasi Guru sudah dibayar dan sudah masuk ke Rekening masing – masing guru begitu anggaran lain perlu dipertanyakan.

Ini buktinya pernyataan salah seorang guru kepada kami, tutur Syanurdin menirukan ucapan guru tersebut. Dana Sertifikasi Guru baru dibayar satu bulan sementara yang dua bulan sampai hari ini belum dibayar atau ditransfer kerekening penerima (guru- red), jadi apa dasarnya dan buktinya, bukti sudah ditransfer ke Rekening guru, itu pernyataan guru, katanya Plt sudah pandai berdalih, tutur Syahnurdin.

Jika itu tidak keluar akan kami pertanyakan dan akan kami surati Instansi terkait mulai dari anggaran sertifikasi yang dikirim pusat begitu juga anggaran tunjangan dan insentif lainnya, ujar Syahnurdin lagi.

Sementara itu, sebagaimana pemberitaan media ini sebelumnya, bahawa keluhan dan keresahan tenaga pendidik, Dana Sertifikasi menurut pengakuan Plt. Kadisdikbud sudah dibayar tidak ada hambatan, memang itu langsung transfer dari pusat namun, sudah dibayar semua, termasuk tunjangan dan anggaran sekolah, jikapun ada belum dibayar barangkali terkait aplikasi baru yang berubah belum difahami guru tersebut, mungkin sebagian seperti itu, tuturnya.

(Zulfahmi, SPdI)